Tri Adhianto beri motivasi Atlet Bekasi
Tri Adhianto beri motivasi Atlet Bekasi (Kontingen Jawa Barat) yang tengah berjuang di PON Aceh Sumut 2024. Di tengah kesibukannya sebagai Ketua Umum KONI Kota Bekasi, beliau menyempatkan waktu mengunjungi atlet asal Kota Bekasi. Saat itu sedang berlaga final Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Cricket. Pertandingan saat itu mempertemukan Jawa Barat vs Bali di Lapangan Cerdas Lubukpakam, Deli Serdang, Sumatera Utara.
Rencananya Mas Tri berada di Sumut selama tiga hari guna memberikan motivasi kepada atlet binaan Kota Bekasi. Tercatat sebanyak 56 atlet Kota Bekasi berlaga di Sumatera Utara. Menurut Mas Tri, Kota Bekasi mengirimkan 102 skuad, terbagi dari mulai atlet, pelatih, manager dan mekanik.
Pemaparan Mas Tri Adhianto
“Saya secara khusus sengaja hadir untuk memberikan semangat kepada para atlet, pelatih, manager dan mekanik asal Kota Bekasi yang tergabung dalam kontingen Jawa Barat. Karena dukungan dan motivasi pasti sangat diperlukan khususnya atlet. Dan begitu sampai di Bandara saya langsung menuju venue pertandingan,” ujar Tri kepada media pada Rabu (11/9/2024).
KONI Kota Bekasi sendiri mengirimkan tim pada event multinasional baik di Aceh maupun Sumut. “Kita terlibat di 27 Cabor. Untuk di Aceh kita punya 19 atlet,” katanya. Beliau tidak meragukan kemampuan atletnya selama bertanding di PON XXI Aceh-Sumut. Pihaknya meyakini, para atlet dan pelatih mampu tampil maksimal dalam kejuaraan tersebut.
”Karena yang masuk PON ini atlet-atlet andalan Kota Bekasi yang masuk dalam Kontingen Jawa Barat. Semoga bisa membantu Jabar hattrick,” lanjut Tri.
Yuk, Jangan sampai ketinggalan informasi terkini Paslon “RIDHO” pada Blog Bekasi Keren dan Web kotabekasikeren.com. Bila terdapat masukan atau kritik, silahkan hubungi admin disini.